Jumat, 29 April 2011

KREATIVITAS DALAM KEHIDUPAN EKONOMI

Seperti yang kita ketahui bahwa permasalahan ekonomi paling utama yang dihadapi oleh manusia adalah adanya tuntutan untuk memenuhi kebutuhan hidup yang beraneka ragam dan tidak terbatas, sedangkan sumber daya yang dimiliki sangatlah terbatas persediaannya, karena itu kita perlukan tindakan kreatif untuk dapat memecahkan masalah dan mengatasi persoalan ekonomi tersebut.
Kreativitas dalam kehidupan ekonomi adalah merupakan tindakan, gagasan, karya, atau produk-produk kreatif, baik berupa benda maupun gagasan dalam kehidupan berekonomi (produksi, distribusi, konsumsi). Hal ini dapat dilakukan oleh siapa saja, termaksud kita sebagai mahasiswa, bahkan harus dimulai sejak dini dibiasakan dan berlatih untuk bertindak kreatif.
Kreativitas dalam kehidupan ekonomi itu muncul bukan hanya karena dorongan dari dalam diri saja, melainkan perlu dengan situasi keadaan lingkungan yang memungkinkan kita merasa aman untuk berkarya, berimajinasi, dan mengambil prakarsa, dengan itu kita berani mengambil resiko. Untuk mendapatkannya kita perlu adanya dorongan dan sarana untuk latihan dengan baik di dalam lingkungan sekolah maupun diluar sekolah.
Misalnya di sekolah kita membentuk kelompok kewirausahaan sebagai tempat praktek atau latihan untuk menumbuhkan dan mengembangkan jiwa kewirausahaan (entrepreneurship) di kalangan siswa. Faktor utama pengembangan koperasi sekolah atau kelompok kewirausahaan tidak pada pencapaian laba (profit oriented), melainkan pada pembentukan watak dan sosok kepribadian siswa yang mandiri, berorientasi pada tugas dan bertanggung jawab, berkepemimpinan, fleksibel, inovatif, kreatif, dan berwawasan tinggi. Kompleksitas watak tersebut sangat dibutuhkan oleh siswa dalam rangka menyongsong masa depan yang semakin kompetitif dan terbuka, sejak tahun 2003 pada era globalisasi ekonomi (kawasan ekonomi bebas) khususnya dalam bidang perdagangan dan tenaga kerja di kawasan Asean dalam kerangka AFTA (Asean Free Trade Area) dan ALFA (Asean Free Labour Area) mulai diberlakukan. Berarti persaingan hidup kedepan akan semakin kompetitif dan terbuka, sehingga diperlukan kreativitas yang tinggi untuk meningkatkan kualitas, agar mampu bersaing dengan siapa pun.
Dengan berpartisipasi aktif dalam kelompok kewirausahaan, maka akan tercipta sifat-sifat positif yang sangat berguna bagi kita dalam menghadapi tantangan hidup dimasa yang semakin kompetitif. Sifat positif itu dapat berupa kedisplinan, kejujuran, kreatifitas, konsistensi, dan percaya diri.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar